Rabu, 17 Maret 2010

Pria Bersaing untuk Mendapat Perhatian Wanita

DEIFNISI cantik bisa beragam, setiap orang punya kriterianya. Namun, apa pun kriterianya, Anda bisa mengenali pria yang tertarik dengan Anda dari perubahan perilakunya.

Sebuah penelitian psikologi dari Universitas Queensland, Brisbane, Australia, menunjukkan bahwa pria lebih aktif menunjukkan siapa dirinya meski harus mengambil risiko lebih tinggi untuk mendapat perhatian dari wanita.

Saat melihat wanita cantik, pria secara spontan mengubah perilakunya, meski harus bertindak memalukan, bahkan mencelakakan dirinya. Perubahan perilaku pria ini didorong oleh peningkatan hormon testosteron dalam dirinya.

Professor Bill von Hippel selaku kepala peneliti mengatakan bahwa pria memiliki perjalanan sejarah, yakni bersaing dengan kaumnya untuk mendapatkan perhatian perempuan. Tujuan dari kompetisi ini adalah mencari pria pemenang yang berhak mendapatkan pasangan untuk memenuhi kebutuhan reproduksi dan melanjutkan keturunan.

Ketika berkompetisi (untuk mendapatkan perempuan), pria akan menunjukkan kehebatannya, kekuatan fisik, dan keberanian untuk menghadapi pesaing, tak peduli apa pun risikonya. Realitasnya, perjalanan sejarah pria ini masih eksis di zaman modern. Pria masih berlomba pamer kekuatan untuk mencuri perhatian wanita cantik.

Hal ini bisa dibuktikan dari hasil penelitian yang melibatkan para pria pemain skateboard. Tim peneliti melibatkan pria dan wanita sebagai penonton sebuah pertunjukan skateboard.

Tes ini menunjukkan, ketika pria pemain skateboard disaksikan oleh sejumlah wanita cantik, mereka mulai lebih aktif menunjukkan manuver tajam yang bahkan mengancam keselamatan diri mereka. Berbeda kondisinya ketika penontonnya adalah sejumlah pria. Penelitian ini juga mengukur level peningkatan testosteron pada pria ketika beraksi di hadapan perempuan.

Jadi, tak sulit mengenali pria yang tertarik dengan Anda. Lihat saja polah tingkahnya, apakah mulai aktif mendekati Anda, baik dengan cara berlebihan maupun normal. Hal ini menjadi pertanda bahwa Anda tengah menjadi pusat perhatiannya.

Sumber : kompas.com

Artikel Terkait



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Untuk Para Sahabat Aku Sang Pelangi ;
Silahkan berikan komentar sebagai kenangan bahwa Anda pernah berkunjung di sini. Komentar juga berguna sebagai motivasi dan koreksi jika ada kesalahan dalam pembuatan posting di blog saya yang sederhana ini.
Terima kasih.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...