Senin, 14 September 2009

Apakah Kamu Mengkonsumsi Kafein Terlalu Banyak

JIKA kamu bergantung pada kafein untuk membuatmu terjaga, maka kamu tidak sendirian. Banyak orang lainnya yang melakukan hal yang serupa. Kafein memang mampu menstimulus jaringan syaraf pusat, mengurangi kepentan, dan meningkatkan kesadaran penuh.

Kapan saat yang tepat untuk menguranginya?
Bagi kebanyakan orang, dosis kafein yang masih dalam tahap wajar adalah sekitar 200-300 miligram, atau sekitar 2-4 gelas kopi per hari. Namun, untuk beberapa situasi, Anda perlu menggurangi bahkan menghentikan konsumsi kafein.

Kelebihan konsumsi kafein yakni sekitar 500-600 miligram per hari atau sekitar 4-7 gelas kopi akan mengakibatkan insomnia, kurang tidur, lekas marah, detak jantung yang tidak teratur, keram otot, sakit kepala, dan kecemasan yang berlebihan.

Sensitif terhadap kafein
Beberapa orang sensitif terhadap kafein. Jika kamu termasuk salah satunya, meminum segelas kopi saja sudah bisa memberikan dampak seperti perasaan cemas dan gangguan tidur. Sebenarnya bagaimana tubuhmu bereaksi terhadap kafein tergantung dari seberapa sering kamu mengkonsumsi kafein. Jadi, orang yang jarang meminum kafein bisa lebih sensitif pada dampak negative yang ditimbulkan oleh kafein. Faktor lainnya termasuk berat badan, umur, kebiasaan merokok, penggunaan obat, stress, dan kondisi kesehatan lain yang terganggu.

Sumber : rileks.com

Artikel Terkait



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Untuk Para Sahabat Aku Sang Pelangi ;
Silahkan berikan komentar sebagai kenangan bahwa Anda pernah berkunjung di sini. Komentar juga berguna sebagai motivasi dan koreksi jika ada kesalahan dalam pembuatan posting di blog saya yang sederhana ini.
Terima kasih.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...