Rabu, 19 Agustus 2009

Alkohol Tingkatkan Risiko Kanker Prostat

PRIA yang banyak mengonsumsi alkohol secara teratur memiliki risiko terkena kanker prostat, diungkap sebuah penelitian. Hasil studi itu juga menuturkan, penggunaan alkohol dalam jumlah besar juga mengurangi efektivitas penggunaan obat yang dapat mengurangi risiko kanker prostat finasteride untuk sebagian pria.

Hasil penelitian itu berdasarkan data dari Prostate Cancer Prevention Trial (PCPT) yaitu sebuah lembaga penelitian kanker nasional asal Amerika Serikat yang juga mempelajari manfaat dari finasteride yaitu obat yang telah digunakan untuk mengobati pria yang mengalami pembesaran prostat agar buang air kecil dengan lancar. Studi menunjukkan, finasteride dapat mengurangi kemungkinan kanker prostat hingga 25%.

Hingga kini par peneliti masih mengamati pria yang termasuk dalam studi. Penelitian lanjutan itu masih menggunakan data PCPT.

Pada studi tersebut, peneliti dari University of California mengevaluasi konsumsi alkohol dan kebiasaan minum dari 10.920 pria yang berpartisipasi dalam PCPT. Penelitian itu dilakukan untuk mengetahui kaitan antara jumlah, frekuensi dan tipe alkohol yang diminum setiap orang dan risikonya terkena kanker prostat.

Pria yang minum 50 gram atau lebih alkohol per hari, berisiko terkena kanker prostat tingkat berat atau high grade prostate cancer. Kanker jenis itu merupakan salah satu yang terganas dalam penyakit itu.

Minuman sebanyak 50 gram, secara umum sama dengan empat gelas bir atau empat gelas anggur atau 3,5 gelas minuman liquorice.

Pria yang minum alkohol dengan ukuran 5 gram atau lebih per hari setiap minggu juga secara signifikan memiliki risiko tinggi terhadap penyakit agresif lainnya. Kebiasaan minum bir dengan jumlah yang banyak, tampaknya berisiko lebih tinggi dibandingkan minuman beralkohol lainnya.

Hasil penelitian itu berbeda dari beberapa studi yang dilakukan terhadap asupan alkohol dan risiko kanker prostat yang pernah dilakukan. Para peneliti mengatakan, pihaknya perlu melakukan studi lanjutan guna mengonfirmasi hasil penelitian tersebut.

Mengonsumsi obat finasteride tampaknya menurunkan risiko kanker tingkat rendar untuk peminum alkohol ringan, namun menunjukkan efek yang sangat keci untuk peminum alkohol yang berat. Kemungkinan karena alkohol menghalangi efek preventif dari obat tersebut.

Para peneliti mengungkap, kemungkinan alkohol berpengaruh terhadap beberapa jenis enzim yang dibutuhkan tubuh untuk memproses obaat tersebut. (acs/rin)

Sumber : republika.co.id

Artikel Terkait



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Untuk Para Sahabat Aku Sang Pelangi ;
Silahkan berikan komentar sebagai kenangan bahwa Anda pernah berkunjung di sini. Komentar juga berguna sebagai motivasi dan koreksi jika ada kesalahan dalam pembuatan posting di blog saya yang sederhana ini.
Terima kasih.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...